Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Kaesang Sah Jadi Ketum PSI 2023-2028

Kaesang Sah Jadi Ketum PSI 2023-2028 – Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi) Kaesang Pangarep resmi ditunjuk menjadi Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Dalam pidato politik pertamanya, Kaesang mengaku terjun ke dunia politik ingin mengikuti jejak sang ayah Presiden Jokowi.

Kaesang Sah Jadi Ketum PSI 2023-2028

Kaesang Sah Jadi Ketum PSI 2023-2028

“Beliau ini orang yang saya cintai dan saya hormati, saya ingin mengikuti jejak beliau berpolitik untuk kebaikan. Kepada Bapak, saya ingin menyampaikan izin, saya mau menempuh jalan saya, pak. Semoga Gusti Allah memberkahi jalan yang saya pilih,” kata Kaesang dalam acara Kopdarnas PSI di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Senin (25/9).

Kaesang menyebut, Jokowi merupakan sosok pemimpin yang senantiasa berjuang untuk kesejahteraan masyarakat.

“Yang patut saya dan kita contoh dari Pak Jokowi, beliau tidak pernah lelah menjalankan amanat rakyat, vitaminnya adalah senyuman rakyat, booster ketika beliau memutuskan kebijakan yang tepat bagi rakyat Indonesia,” ucap Kaesang.

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia Giring Ganesha menyatakan telah merekomendasikan nama putra Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum PSI menggantikan dirinya.

“Mungkin bagi banyak elit politik, aneh jika seorang Ketua Umum malah merekomendasikan nama penggantinya. Di PSI kami diajarkan soal kolektifitas kerja, jabatan itu soal manajerial, namun beban kerja selalu dibagi bersama,” kata Giring dalam keterangannya, Senin (25/9/2023).

Giring menyebut keinginan Kaesang menjadi Ketum PSI juga atas dorongan dari semua kader PSI.

“Karenanya sejak tiga bulan terakhir saya komunikasi intens dengan Mas Kaesang dan teman-teman di daerah. Semangatnya PSI harus lolos ke Senayan pada Pemilu 2024 yang akan datang. Itu aspirasi semua kader di PSI,” kata dia.

Meski tak lazim kursi Ketum berganti, namun menurut Giring pemilihan Kaesang adalah bagian strategi PSI.

Kaesang Sah Jadi Ketum PSI 2023-2028

“Mungkin tidak lazim, ditengah banyak partai yang posisi tertinggi partainya tidak berganti-ganti. Tapi faktanya di PSI begitu, struktur itu soal bagaimana kita mencapai tujuan bersama, bisa rombak sesuai kebutuhan strategi partai. Jadi selalu relevan dengan semangat zaman,” kata dia.

Giring menegaskan, masuknya nama Kaesang sebagai Ketum PSI bukan hal yang mendadak melainkan mengembalikan PSI ke pemilik sebenarnya

“Sejak video saya yang keluar beberapa waktu lalu, sudah saya katakan ‘Sudah saatnya mengembalikan partai ini ke pemilik sebenarnya.’ Saat itu saya sudah sampaikan rekomendasi ke partai, bahwa anak muda itu adalah Mas Kaesang Pangarep. Jadi tidak ada itu suksesi tiba-tiba atau dadakan di PSI,” katanya.

“Semua sudah sesuai mekanisme organisasi. Bahkan hari ini saya akan pimpin Rapat Pleno KOPDARNAS untuk segera meminta Dewan pembina mengesahkan Mas Kaesang sebagai Ketua Umum,” kata dia.

Dia juga menuturkan, keputusan Kaesang jadi ketum, nantinya akan ditentukan melalui Kopdarnas yang akan dilaksanakan petang ini.

“Rapat penentuan ini akan melibatkan DPW. PSI dari seluruh Indonesia,” jelasnya.

Nantinya usai meninggalkan kursi Ketum, Giring mengaku akan fokus di Dewan Pembina. “Setelah ini saya akan fokus di Dewan Pembina sambil berjuang memenangkan kursi di Dalil Jawa Barat I untuk PSI,” kata Giring.

Penetapan Kaesang menjadi Ketua Umum PSI itu digelar dalam acara Kopdarnas di Djakarta Theater, Jakarta Pusat, Senin (25/9) malam.

“Surat Keputusan Dewan Pembina Partai Solidaritas memutuskan, menetapkan Saudara Kaesang Pangarep sebagai Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia,” ucap Wakil Ketua Dewan Pembina PSI, Grace Natalie.

Setelah pembacaan surat keputusan, Kaesang kemudian diberi bunga mawar oleh Giring Ganesha. Dalam Kopdarnas itu, Grace juga membacakan pengangkatan Raja Juli Antoni sebagai Sekjen DPP PSI.

Kaesang Sah Jadi Ketum PSI 2023-2028

Giring kini ditetapkan menjadi Anggota Dewan Pembina DPP PSI. Hal ini sebagaimana surat keputusan (SK) DPP PSI.

“Surat Keputusan Dewan Pembina tentang pengangkatan anggota Dewan Pembina DPP Partai Solidaritas Indonesia, memutuskan, menetapkan, pengangkatan Bro Giring Ganesha sebagai anggota Dewan Pembina DPP PSI,” pungkas Grace.

Sudah Beri Sinyal

Putra Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Kaesang Pangarep memilih tak mengikuti jejak ayah dan kakaknya, Gibran Rakabuming Raka untuk berlabuh ke PDI Perjuangan (PDIP) untuk berkarir di dunia politik. Dia memilih Partai Solidaritas Indonesia (PSI) sebagai pilihannya.

Setelah resmi bergabung beberapa lalu dengan PSI, dia pun digadang-gadang sebagai ketua umum menggantikan posisi Giring Ganesha Djumaryo, yang di mana masa jabatannya masih sampai 2024.

Dia mengatakan hal tersebut merupakan tradisi yang sedang ditetapkan oleh PSI agar masa periode Ketua Umum berlangsung selama satu periode.

“Saya akan menjalankan tradisi yang sedang ditetapkan oleh PSI yaitu ketua umum hanya satu periode,” kata Giring.

Menurut dia, hambatan anak muda saat ini untuk terjun ke dunia politik adalah mahar calon legislatif (caleg) dan biaya kampanye yang mahal.

“Nah makanya kita disini membuka kesempatan anak-anak muda untuk masuk ke politik,” ucap dia.

Lantas Giring mengatakan, berdirinya PSI merupakan sebagai wadah yang memberikan kepada generasi muda untuk berkiprah ke dunia politik. Ia menilai hal itu pun yang menjadi pendirian PSI untuk terus berpegang teguh dari konsep Antimahar.

“Jadi alasan PSI tetap berpegang teguh kepada prinsip Antimahar dan Egaliter itu tujuannya untuk memberikan jalan kepada siapapun yang ingin berpartisipasi aktif dalam perpolitikan,” ucap dia.

Kaesang Sah Jadi Ketum PSI 2023-2028

Kaesang Pangarep mengaku terjun ke dunia politik lantaran mengikuti jejak sang ayah, Presiden Joko Widodo (Jokowi). Hal itu disampaikan Kaesang dalam pidato perdananya setelah diangkat sebagai ketua umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) dalam acara Kopdarnas PSI di Djakarta Theater, Jakarta, Senin (25/9/2023).

Kaesang mengatakan, politik jika dilakukan dengan benar akan menjadi sumber kebaikan dan kesejahteraan. Hal itu yang dilakukan oleh Jokowi.

“Izinkan saya melihat dari kacamata lain, politik bila dilakukan benar, politik itu sumber kebaikan dan kesejahteraan. Terus terang saya masuk politik ikuti bapak saya sendiri,” kata Kaesang.

Kaesang mengaku ingin masuk ke politik demi kebaikan. Ia mengatakan ingin menghapus pesimisme dan sinisme politik, khususnya di kalangan anak muda.

“Saya ingin generasi saya terlibat lebih banyak dalam urusan publik. Saya percaya bahwa terjun politik adalah salah satu cara yang terbaik untuk anak muda. Kita masuk politik untuk memastikan bahwa hal-hal baik yang orang tua kerjakan, akan kita lanjutkan. Saya ingin ikut berjuang menghapus pesimisme dan sinisme terhadap politik. Saya ingin minta anak-anak muda mulai menyalakan lilin untuk menerangi jalannya kegelapan, karena politik adalah jalan ninja kita,” ujar Kaesang.

Sebelumnya, PSI mengangkat Kaesang Pangarep sebagai ketua umum periode 2023-2028 dalam acara Kopdarnas PSI di Djakarta Theater.

“Memutuskan, menetapkan pengangkatan Saudara Kaesang Pangarep sebagai ketua umum Dewan Pimpinan Pusat Partai Solidaritas Indonesia (DPP PSI) periode 2023-2028,” kata Wakil Ketua Dewan Pembina PSI Grace Natalie di acara tersebut.

Kaesang menggantikan ketua umum PSI sebelumnya, Giring Ganesha. Giring kemudian diangkat menjadi anggota Dewan Pembina DPP PSI

“Menetapkan pengangkatan Bro Giring Ganesha sebagai anggota Dewan Pembina DPP PSI atas jasa dan dedikasinya terhadap PSI. SK ini berlaku sejak tanggal ditetapkannya, dan berakhir sesuai aturan AD/ART PSI,” ujar Grace.

Pengangkatan Kaesang pun disambut riuh para kader yang datang ke Djakarta Theater.

Dengan menggandeng sang istri, Erina Gudono, Kaesang naik ke atas panggung mengenakan kemeja kotak-kotak khas sang ayah, Presiden Jokowi.

Kaesang Sah Jadi Ketum PSI 2023-2028

Share: