Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah FFWS SEA 2024 Fall

Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah FFWS SEA 2024 Fall – Team Falcons asal Thailand kembali mendominasi dengan memenangkan gelar juara di Esports World Cup (EWC): Free Fire pada Minggu (14/7/2024).

Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah FFWS SEA 2024 Fall
FFWS SEA 2024 Fall

Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah FFWS SEA 2024 Fall

Tim Indonesia diharapkan bisa membalas dendam, terutama karena Indonesia akan menjadi tuan rumah FFWS SEA 2024 Fall.

Sebagai informasi, Team Falcons adalah tim eSports yang juga menjadi juara di Free Fire World Series Southeast Asia (FFWS SEA) 2024 Fall.

Tim ini juga berhasil mengalahkan tim eSports Indonesia di Esports World Cup (EWC): Free Fire.

Team Falcons memenangkan EWC: Free Fire dengan mengantongi 2 Booyah dan 65 poin eliminasi di babak Grand Finals.

Mereka berhasil membawa pulang hadiah sebesar US$300.000 (Rp 4,9 miliar) dari total hadiah US$1.000.000 di EWC: Free Fire serta tiket otomatis ke FFWS Global Finals di Brasil pada November mendatang.

“Kemenangan ini sangat berarti bagi kami karena diraih di negara asal klub kami (Team Falcons dari Arab Saudi),” ungkap Pelatih Team Falcons, Thana Kamruang atau CONAN, melalui keterangan resminya.

Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah FFWS SEA 2024 Fall
FFWS SEA 2024 Fall

Tim Indonesia akan Balas Dendam di FFWS SEA 2024 Fall

Kemenangan Team Falcons merupakan pukulan berat bagi penggemar esports Free Fire Indonesia.

Tim Falcons menggagalkan harapan EVOS Esports untuk membawa nama Indonesia menjadi juara di EWC: Free Fire.

Pada babak terakhir, Team Falcons berhasil merebut posisi dari EVOS Esports yang sebelumnya unggul hingga pertandingan ke-5.

Skor akhir adalah 106 poin untuk Team Falcons dan 99 poin untuk EVOS Esports yang harus puas di peringkat ke-2.

Turnamen FFWS SEA 2024 Fall diharapkan menjadi momentum bagi tim Indonesia untuk membalas kekalahan di EWC: Free Fire, terutama karena turnamen ini akan diadakan di Indonesia.

Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah FFWS SEA 2024 Fall
Esports World Cup (EWC): Free Fire

FFWS SEA Fall akan dimulai dengan format online untuk babak Knockout Stage mulai 16 Agustus 2024, sebelum dilanjutkan dengan babak Grand Finals yang akan diadakan secara offline pada 11-13 Oktober 2024 di Surabaya, Indonesia.

Status sebagai tuan rumah tentu akan memberikan semangat tambahan bagi tim Indonesia untuk merebut kembali mahkota raja Free Fire SEA dari Team Falcons.

Grand Finals FFWS SEA 2024 Fall di Surabaya, Jawa Timur, akan menjadi momen pertama kalinya Indonesia kembali menggelar turnamen esports Free Fire berskala internasional.

Terakhir kali Indonesia menjadi tuan rumah turnamen esports internasional Free Fire adalah pada 2019 melalui Free Fire Asia Invitational 2019.

FFWS SEA 2024 Fall akan hadir dengan slogan utama “Fight For Legacy,” sejalan dengan perjuangan seluruh tim untuk meninggalkan warisan terbaik mereka di kancah esports Free Fire Asia Tenggara.

Indonesia Resmi Jadi Tuan Rumah FFWS SEA 2024 Fall
Tuan Rumah FFWS SEA 2024 Fall
Share: