Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

8 Buah yang Mampu Turunkan BB dengan Cepat

8 Buah yang Mampu Turunkan BB dengan Cepat – Buah-buahan adalah salah satu makanan yang sering disarankan untuk diet. Tentu ada alasan di balik rekomendasi ini, karena buah-buahan mengandung beragam nutrisi yang dapat membantu menurunkan berat badan.

8 Buah yang Mampu Turunkan BB dengan Cepat
Apel

8 Buah yang Mampu Turunkan BB dengan Cepat

Salah satu nutrisi utama dalam Buah-buahan adalah serat. Serat dapat membantu memperlancar pencernaan, meningkatkan rasa kenyang, dan mengendalikan nafsu makan.

Beberapa jenis buah juga mengandung nutrisi lain yang mendukung pengelolaan berat badan, seperti vitamin dan antioksidan.

1. Apel

Apel kaya akan polifenol, zat antioksidan yang dapat melawan peradangan. Buah ini juga memiliki kandungan serat yang tinggi dan dapat membuat kenyang lebih lama.

Satu buah apel ukuran sedang dengan kulitnya mengandung lebih dari 4 gram serat, atau sekitar 14 persen dari kebutuhan serat harian yang direkomendasikan.

Penelitian juga menunjukkan bahwa mengonsumsi apel sebelum makan dapat mengurangi jumlah kalori yang dikonsumsi.

8 Buah yang Mampu Turunkan BB dengan Cepat
Alpukat

2. Alpukat

Meskipun alpukat memiliki kandungan lemak dan kalori yang tinggi, buah ini tetap menjadi pilihan tepat untuk menurunkan berat badan.

Sebuah studi pada tahun 2021 menemukan bahwa konsumsi alpukat berkaitan dengan penurunan lemak visceral, yaitu lemak yang menumpuk di area perut.

Penelitian lain juga menunjukkan bahwa alpukat dapat meningkatkan rasa kenyang dan menekan keinginan untuk makan sebesar 28-40 persen selama lima jam setelah dikonsumsi.

3. Blueberry

Blueberry adalah buah rendah kalori dengan hanya sekitar 85 kalori per cangkir. Buah ini kaya akan antioksidan.

Penelitian menunjukkan bahwa mengonsumsi 150 gram (sekitar satu cangkir) blueberry setiap hari dapat mengurangi risiko penyakit jantung hingga 15 persen.

Anthocyanin, jenis antioksidan dalam blueberry, juga dapat membantu penurunan berat badan.

Studi menemukan bahwa asupan anthocyanin yang tinggi berhubungan dengan massa lemak yang lebih rendah, yaitu sekitar 3-9 persen.

8 Buah yang Mampu Turunkan BB dengan Cepat
Kiwi

4. Kiwi

Kiwi mengandung sekitar 50 kalori per buah dan kurang dari 7 gram gula. Kombinasi ini menjadikan kiwi pilihan ideal bagi mereka yang sedang diet untuk menurunkan berat badan.

Buah kiwi juga bermanfaat dalam pengelolaan berat badan. Sebuah studi pada tahun 2020 menemukan bahwa konsumsi rutin kiwi pada orang dengan kelebihan berat badan atau obesitas dapat menyebabkan penurunan lemak tubuh, tekanan darah, dan penanda inflamasi secara signifikan.

5. Jeruk

Jeruk dikenal karena kandungan vitamin C yang tinggi. Selain mendukung sistem kekebalan tubuh, vitamin ini juga membantu proses penurunan berat badan.

Penelitian pada tahun 2005 menemukan bahwa vitamin C dapat meningkatkan pembakaran lemak hingga 30 persen lebih banyak saat berolahraga. Kandungan serat dan air dalam jeruk juga dapat meningkatkan rasa kenyang dan menekan nafsu makan.

8 Buah yang Mampu Turunkan BB dengan Cepat
Pir

6. Pir

Pir mengandung senyawa alami yang terbukti menurunkan kadar gula darah, meredakan peradangan, serta menjaga kesehatan paru-paru dan jantung. Buah ini juga merupakan pilihan baik untuk menurunkan berat badan.

Penelitian pada tahun 2019 menemukan bahwa orang dewasa yang mengonsumsi dua buah pir setiap hari dapat mengalami penurunan ukuran lingkar pinggang hingga 0,7 cm. Pir kaya akan serat, air, dan rendah kalori, menjadikannya buah ideal untuk diet.

7. Stroberi

Stroberi, seperti buah beri lainnya, rendah kalori dan gula, tetapi tinggi serat dan antioksidan, membuatnya sangat efektif untuk penurunan berat badan.

Penelitian menunjukkan bahwa stroberi memiliki potensi melawan berbagai penyakit seperti sindrom metabolik, diabetes, obesitas, penyakit jantung, dan kanker.

Mengonsumsi stroberi secara rutin tidak hanya membantu menurunkan berat badan, tetapi juga melindungi dari risiko penyakit berbahaya.

8. Semangka

Dengan kandungan air, serat, antioksidan, dan nutrisi lainnya, semangka menjadi salah satu buah yang mendukung penurunan berat badan.

Penelitian menunjukkan bahwa orang dengan obesitas yang mengonsumsi 2 cangkir semangka potong mengalami penurunan indeks massa tubuh (BMI), rasio pinggang-pinggul, tekanan darah sistolik, dan stres oksidatif yang signifikan.

Selain itu, mereka merasa kenyang lebih lama dan keinginan untuk makan lebih sedikit. Semangka juga rendah kalori, menjadikannya cocok untuk pejuang diet yang berusaha mencapai defisit kalori.

8 Buah yang Mampu Turunkan BB dengan Cepat
Stroberi
Share: