Jangan Tampilkan Lagi Ya, Saya Mau!

Kominfo Infokan Starlink Wajib Buka Kantor di Indonesia Dalam 3 Bulan

Kominfo Infokan Starlink Wajib Buka Kantor di Indonesia Dalam 3 Bulan – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mendesak SpaceX untuk segera membuka kantor operasional Starlink di Indonesia.

Saat ini, layanan internet berbasis satelit tersebut sudah beroperasi penuh sejak kedatangan Elon Musk pada Minggu (19/5/2024).

Kominfo Infokan Starlink Wajib Buka Kantor di Indonesia Dalam 3 Bulan
Starlink Wajib Buka Kantor di Indonesia Dalam 3 Bulan

Sebelumnya, perusahaan teknologi asal Amerika Serikat ini hanya melayani akses untuk pelanggan bisnis.

Hal ini karena Starlink mendapatkan hak labuh satelit khusus non geostationer (NGSO) dari Kominfo yang diberikan kepada Telkomsat pada pertengahan Juni 2022.

Kini, Starlink memperluas cakupan penggunaannya dengan menargetkan pelanggan ritel dan telah lulus uji laik operasi (ULO) Kominfo pada April 2024. Sebagai penyelenggara jasa telekomunikasi, Starlink diwajibkan untuk memenuhi kewajibannya di Indonesia.

Kominfo Infokan Starlink Wajib Buka Kantor di Indonesia Dalam 3 Bulan
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo)

“Mereka baru beroperasi sejak April, dan kita terus meminta kelengkapan dari mereka. Sambil beroperasi, kita terus melakukan monitoring,” ujar Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi, Jumat (25/5/2024).

Budi juga menyampaikan bahwa pemerintah akan melakukan pengawasan dan evaluasi secara berkala terhadap pengoperasian Starlink, termasuk mengenai kantor Starlink di Indonesia.

“Mereka sudah setup, tapi kita akan periksa dan melihat semuanya yang mereka lakukan. Ini baru satu bulan mereka beroperasi, jadi tunggu saja. Setiap tiga bulan kita akan evaluasi, bagaimana kelanjutannya,” ungkap Budi.

Budi menambahkan bahwa kehadiran Starlink dapat membantu mengatasi masalah konektivitas yang dihadapi Indonesia, karena masih banyak daerah yang belum terkoneksi internet.

Kominfo Infokan Starlink Wajib Buka Kantor di Indonesia Dalam 3 Bulan
SpaceX

“Pada intinya, kita menyambut baik pengoperasian ini karena dapat mengatasi masalah coverage di Indonesia. Teknologi yang ditampilkan luar biasa, karena prioritas Kominfo adalah jangkauan dan peningkatan kecepatan serta quality of service di seluruh penjuru tanah air,” kata Budi.

Kominfo juga akan mengawasi kerjasama Starlink dengan penyedia layanan internet (ISP) dalam negeri sebagai bagian dari kewajiban mereka di pasar ritel.

“Saya akan terus memastikan kerjasama Starlink dengan penyelenggara jasa internet Indonesia, termasuk dalam interoperabilitas, layanan, akses kerjasama jaringan, penelitian, pengembangan teknologi, serta pengembangan kapasitas lokal,” pungkasnya.

Kominfo Infokan Starlink Wajib Buka Kantor di Indonesia Dalam 3 Bulan
Kominfo – Starlink Wajib Buka Kantor di Indonesia
Share: